SAPDA-LP2DER Selenggarakan Workshop Penyusunan Kebijakan Berperspektif Gender Disabilitas

SAPDA-LP2DER Selenggarakan Workshop Penyusunan Kebijakan Berperspektif Gender Disabilitas

SAPDA bersama dengan Lembaga Pengembangan Partisipasi Demokrasi Dan Ekonomi Rakyat (LP2DER),  Bima, NTB menyelenggarakan workshop penyusunan kebijakan berperspektif gender dan disabilitas pada Rabu (22/01). Workshop ini merupakan salah satu bagian program ICDRC (Inclusive Climate and Disaster Resilient Communities) atau Membangun  Ketangguhan Inklusif Bencana dan Perubahan Iklim yang didanai oleh DFAT melalui OXFAM.

Workshop ini bertujuan untuk memberikan peningkatan kesadaran dan peningkatan kapasitas kepada jajaran pemerintah yang menjadi mitra kerja LP2DER di Kota dan Kabupaten Bima, NTB. Dalam workshop ini diharapkan pemerintah memiliki kepekaan dan kemampuan dalam melakukan perencanaan dan penganggaran program yang memiliki perspektif gender dan disabilitas.

Dampak jangka panjang yang ingin dicapai melalui kegiatan dalam program ini adalah terbentuknya program dan regulasi yang inklusif, dengan melibatkan kelompok rentan terutama perempuan dan disabilitas secara aktif dan proporsional, tanpa harus membuat program yang dikhususkan bagi kelompok rentan.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari, pada tanggal 22-23 Januari 2020 bertempat di Aula FKUB Kementrian Agama Kota Bima. Kegiatan ini merupakan kolaborasi SAPDA dan LP2DER.